Partisipasi Perempuan Dalam Pengelolaan Dana Desa


Diskusi "Partisipasi Perempuan dalam Pengelolaan Dana Desa " digelar di Literacy Coffee Tanggal, 12 Juni 2021, diskusi yang semula direncanakan pukul 15.00 wib, dilangsungkan pukul 17.00 wib. Diskusi terbatas ini menghadirkan narasumber Putri Atika ( Pendiri Sindikasi Sumut) dan Diah Novita Sari ( Ketua BPD Bangun Sari). Kegiatan ini di moderatori oleh Lusty Romanna Malau. 

Diskusi ini digelar atas kerjasama Perempuan Hari Ini dengan Sindikassi Sumut. Adapun yang manjadi topik utama dalam diskusi agar perempuan terlibat aktif dalam pengelolaan Dana Desa, sehingga program-program desa  memperhatikan kebutuhan perempuan. Dan perlunya pengawasan dari perempuan itu sendiri dan terlibat langsung dalam musrembang desa. 

Kenyataannya hari ini terutama di Pedesaan banyak alokasi Dana Desa kurang memperhatikan kebutuhan perempuan. Dalam diskusi ini turut hadir dari berbagai elemen masyarakat Mahasiswa, NGO, dan dan masyarakat Umum. 

Posting Komentar

0 Komentar